Cara cek hasil Sync Dapodik menggunakan Aplikasi Dapodik Helper.

Selamat malam rekan OPSekolah dimanapun anda berada, Inpres Samata hanya sekedar ingin berbagi cara untuk mengecek hasil pengiriman Sinkronisasi (Sync),data apa saja yang berhasil terkirim  dengan menggunakan aplikasi Backup Dapodik yaitu Dapodik Helper.

Sekilas tentang Dapodik Helper.
Dapodik Helper diciptakan dengan tujuan untuk melengkapi aplikasi DAPODIK yang dikeluarkan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan terutama untuk fungsi-fungsi yang belum disediakan oleh aplikasi resmi tersebut. http://dapodikhelper.blogspot.com/

Aplikasi ini bukan aplikasi utama Dapodik dan dikembangkan oleh pihak ketiga diluar Kementrian Pendidikan, aplikasi ini bertujuan untuk membantu Operator sekolah menyimpan dan mengembalikan data (Backup/ Restore) jika sewaktu-waktu terjadi hal2 yang tidak diinginkan tentunya setelah membackup data Dapodik terlebih dahulu.

Lanjuut..... Untuk mengecek atau memastikan apakah hasil pengiriman kita sukses karena kadang di aplikasi Dapodik kita tdk tertera tanggal mulai dan selesai sync, tabel pengiriman kosong  pada laporan kolom "Update Log sinkronisasi' padahal dilaporan pengiriman setelah Sync tertera kata "Sinkronisasi Berhasil" "Sinkronisasi terakhir dilakukan tgl (..),bulan(..),2014", hal seperti ini yang buat sebagian OPS ragu apakah  sukses mengirim atau tidak. 

Nah untuk menjawab keraguan tersebut untuk memastikan sukses pengiriman bisa cek dilaporan pengiriman pada Aplikasi Dapodik Helper, caranya download dulu aplikasinya diLink bawah ini :

silahkan di Download Aplikasi Dapodik Helper (terakhir 21-04-2014) Aplikasi terbaru lihat dibawah /tanggal 02-05-2014
Dropbox : https://www.dropbox.com
Microsoft OneDrive : https://onedrive.live.com
Amazon Cloud Drive : https://www.amazon.com/clouddrive
Mohon baca informasi lisensi saat instalasi sampai baris terakhir karena akan berguna untuk melakukan pengisian pada tahap selanjutnya.
Pastikan melakukan instalasi dari mode Administrator dengan cara :
  • Klik kanan pada file DapodikHelper.exe hasil download
  • Pilih Run as Administrator
 http://dapodikhelper.blogspot.com/

Lanjuuutt.. Jika sudah sukses download dan sdh berhasil memasang aplikasi Dapodik Helper maka akan muncul di dekstop anda icon Dapodik Helper seperti gambar diatas. 

Dobel klik icon Dapodik Helper tersebut Klik "File" --> "Data Pokok", kemudian cek Waktu sync, lihat apakah semua terisi atau tidak, data apa saja yang berhasil disinkronisasi. Tanggal data yang nampak pada dialog box Dapodik Helper yaitu data yg terakhir anda edit,perbaiki, atau data baru. Jika ada yang berbeda tanggal pengirimannya maka tanggal yang terbaru itu data yang baru terkirim / perbaikan  baru..



SudahMi.. Semoga bermanfaat..

Update terbaru Apikasi Dapodik Helper (terakhir 02-05-2014)
Dropbox : https://www.dropbox.com
Microsoft OneDrive : https://onedrive.live.com
Amazon Cloud Drive : https://www.amazon.com/clouddrive

Aplikasi Pendukung:
doPDF (cetak formulir ke file PDF) : http://www.dopdf.com/

Aplikasi Backup Sinkronisasi Dapodik:
Dropbox : https://www.dropbox.com 
                    Password : keposasiborokrasi

Sumber : http://dapodikhelper.blogspot.com/p/download.html



Postingan terkait:

Comments
0 Comments

Belum ada tanggapan untuk "Cara cek hasil Sync Dapodik menggunakan Aplikasi Dapodik Helper."