Video pembelajaran fungsi Pembuluh Darah..
Pembuluh Darah :
adalah bagian dari sistem sirkulasi yang mengangkut darah ke seluruh tubuh. Ada tiga jenis pembuluh darah, yaitu arteri yang berfungsi membawa darah dari jantung, kapiler yang berfungsi sebagai tempat pertukaran sebenarnya air dan bahan kimia antara darah dan jaringan dan vena, yang membawa darah dari kapiler kembali ke jantung. pembuluh darah terbesar adalah aorta http://id.wikipedia.org/wiki/Pembuluh_darah
Sel darah :
adalah semua sel dalam segala bentuk yang secara normal ditemukan dalam darah. Pada mamalia, sel-sel darah dibagi menjadi tiga kategori:
- Sel darah merah, yang fungsi utamanya adalah untuk mengangkut oksigen;
- Sel darah putih, menghasilkan antibodi untuk melawan infeksi;
- Keping darah, yang sebenarnya merupakan fragmen dari sel sumsum tulang yang dikenal dengan nama megakariosit dan berperan penting dalam koagulasi darah.
Sumber :
- Video Pembelajaran KKG Rayon 1 Jaro.
- Wikipedia.org